Ketua Tim Penggerak PKK Desa Tabbinjai Bagikan Perlengkapan Sekolah di SD Inpres Mapung 

    Ketua Tim Penggerak PKK Desa Tabbinjai Bagikan Perlengkapan Sekolah di SD Inpres Mapung 

    GOWA - Nursyawanti, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Tabbinjai membagikan sepatu dan seragam sekolah ke siswa-siswi tidak mampu SD Inpres Mapung, Desa Tabbinjai, Kecamatan Tombolopao, Kab. Gowa, Sulawesi Selatan. Senin (10/7/2023). 

    Pemberian peralatan sekolah itu bertujuan agar para siswa-siswi lebih semangat belajar. Pemberian itu juga sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan. 

    Pembagian sepatu dan seragam dilakukan secara simbolis ke guru dan siswa.  

    "Bantuan ini diharapkan dapat mendukung dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia, sehingga siswa di daerah terpencil mampu bersaing dengan siswa di perkotaan, " ungkap Nursyawanti. 

    Pihak sekolah mengapresiasi program berbagi seragam sekolah ini. 

    "Program tersebut sangat dinantikan dan dibutuhkan untuk meringankan beban orangtua siswa, khususnya pembiayaan pakaian seragam sekolah. Dengan adanya bantuan ini diharapkan dapat memacu dan memotivasi para peserta didik untuk terus berprestasi dan belajar dengan sungguh-sungguh, " ungkap Aswar, salah seorang Guru SD Inpres Mapung.

    pkk seragam sekolah sd inpres mapung
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Eksotisme Air Terjun Parangloe Gowa, Manjakan...

    Artikel Berikutnya

    Ketua Tim Penaggerak PKK Desa Tabbinjai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad
    Penyuluhan Kesehatan Semarakkan HUT Ke-56 Puskes TNI

    Ikuti Kami